Sabtu, 26 Oktober 2013

seni teater

SENI TEATER

Teeater dalam arti sempit adalah sebagai drama (kisah hidup dan kehiudpan manusia yang diceritakan di atas pentas, disaksikan orang banyak dan didasarkan pada naskah yang tertulis.
Dalam arti luas, teater adalah segala tontonan yang dipertunjukkan di depan orang banyak contohnya wayang orang, ketoprak, ludruk dan lain-lain.

 macam macam seni teater:
Teater modern
teater yang rata rata menceritakan kejadian atau konflik masa kini,contoh film,snetron  dll
Teater tradisional
teater yang menceritakan konflik(kejadian) sejarah pada zaman lalu,contoh ludruk,ketoprak dll
Hal Hal yang perlu di perhatikan ketika bermain teater:
  • Mengetahui alur cerita(faham betul isi cerita)
  • Mengerti watak yang akan di mainkan
  •  Memainkan dengan ekspresi sesungguhnya dalam arti tidak di buat buat
  • intonasi dalam berbicara di atur(sesuai watak) 
tapi yang jelas bermain tearter itu seru banget ,bisa mengekpresikan wajah kita sesuai dengan tokoh,egak peduli tokoh itu cantik, jelek, baik ,jahat dll.
kalian mesti mencoba seni yang satu ini seru lo,.....:)



TEATER SMK N 08 SURAKARTA
fLS2N

Jumat, 18 Oktober 2013

SENI TARI

Tari adalah gerak tubuh secara berirama yang dilakukan di tempat dan waktu tertentu untuk keperluan pergaulan, mengungkapkan perasaan, maksud, dan pikiran. Bunyi-bunyian yang disebut musik pengiring tari mengatur gerakan penari dan memperkuat maksud yang ingin disampaikan.
Gerakan tari berbeda dari gerakan sehari-hari seperti berlari, berjalan, atau bersenam. Gerak di dalam tari bukanlah gerak yang realistis, melainkan gerak yang telah diberi bentuk ekspresif dan estetis.

Sebuah tarian sebenarnya merupakan perpaduan dari beberapa buah unsur,yaitu wiraga (raga), Wirama (irama), dan Wirasa (rasa). Ketiga unsur ini melebur menjadi bentuk tarian yang harmonis. Unsur utama dalam tari adalah gerak. Gerak tari selalu melibatkan unsur anggota badan manusia. Unsur- unsur anggota badan tersebut didalam membentuk gerak tari dapat berdiri sendiri, bergabung ataupun bersambungan.

 

Menurut jenisnya, tari digolongkan menjadi tari rakyat,tari klasik,tari kreasi baru. Dansa adalah tari asal kebudayaan Barat yang dilakukan pasangan pria-wanita dengan berpegangan tangan atau berpelukan sambil diiringi musik.Sedangkan berdasarkan koreografinya, jenis tari dibedakan menjadi :

  • Tari tunggal ( Solo ), Tari tunggal adalah tari yang diperagakan oleh seorang penari, baik laki-laki maupun perempuan. Contohnya tari Golek ( Jawa Tengah ).

  • Tari berpasangan ( duet/pas de duex), Tari berpasangan adalaah tari yang diperagakan oleh dua orang secara berpasangan. Contohnya tari Topeng (Jawa Barat).

  • Tari kelompok ( Group choreography), Tari kelompok yaitu tari yang diperagakan lebih dari dua orang.